Aplikasi Trading Forex di Android

Sebelum muncul smartphone, untuk melakukan sebuah trading saham para investor harus menggunakan komputer atau laptop. Kini dengan ditemukannya smartphone dan aplikasi Aplikasi forex di Android semakin memudahkan kita untuk melakukan trading saham.

Bagi seorang pemula dalam dunia trading saham, tentunya Anda sangat membutuhkan alat trading yang efektif dan efisien untuk membantu ada trading.

Aplikasi trading forex di Android akan membantu Anda untuk belajar mengenai trading saham dengan mudah, efektif dan tentunya efisien.

Terdapat banyak sekali rekomendasi Aplikasi forex di Android, namun Anda harus bisa memilih dengan baik, kira-kira apakah aplikasi tersebut benar-benar efektif untuk Anda belajar trading saham.

Dalam artikel berikut pitujuh akan memberikan rekomemdasi aplikasi trading forex di android.

Rekomendasi Aplikasi Trading Forex di Android

Aplikasi trading forex di android merupakan salah satu aplikasi yang cukup penting untuk Anda yang berkecimpung dalam dunia investasi trading forex.

Aplikasi ini bisa membantu Anda untuk memantau pergerakan pasar yang terjadi dalam beberapa menit atau waktu kedepannya.

1. Metatrader 4

Aplikasi trading saham yang pertama kali kami rekomendasikan untuk Anda  adalah Metatrader 4. Aplikasi ini memmiliki berbagai fitur yang akan banyak membantu Anda trading saham. Salah satunya adalah aplikasi ini dapat digunakan untuk bermacam-macam broker dalam satu aplikasi.

Aplikasi dibawah lisensi Metaquote Software Corp ini cukup mudah untuk digunakan. Aplikasi metatrader versi ke-4 ini tidak jauh berbeda dengan metatrader yang berbasis windows. Anda dapat mengatur posisi buy and sell dengan sekali tekan.

Kelebihan dari plikasi ini adalah dilengkapi dengan berbagai indikator umum, seperti moving average, fibbonachi retracement, rsi dan lain-lain.

Aplikasi ini juga sangat efisien karena sistemnya berbasis android, sehingga memudahkan Anda untuk menggunakannya dimanapun dan kapanpun.

Namun, aplikasi ini juga memiliki kekurangan, aplikasi ini tidak me nyediakan fasilitas custom indicator, sehingga tidak dapat memasukkan indikator baru dalam aplikasi ini.

Kebanyakan trader memanfaatkan aplikasi ini memantau pasar yang sedang berjalan.

2. Forex Factory Calendar

Aplikasi selanjutnya yang kami rekomendasikan adalah Forex Factory Calendar. Aplikasi ini dapat membantu untuk memperoleh informasi terbaru mengenai ekonomi.

Bagi para trader pasti tidak akan asing lagi dengan aplikasi ini. Anda juga dapat mengaksesnya melalui www.forexfactory.com.

Bagi seorang trader, aplikasi ini sangat penting untuk melihat peluang dan kondisi ekonomi dalam sebuah negara. Oleh karena itu, aplikasi ini wajib anda miliki untuk memantau pasar yang dapat berubah sewaktu-waktu.

3. Investing.com

Selanjutnya adalah situs investing.com. situs ini merupakan salah satu situs yang sangat update dengan informasi terbaru tentang ekonomi dan analisis kondisi ekonomi dalam suatu negara oleh para ahli. Informasi yang diberikan dari situs ini sangat beragam.

Beragamnya informasi yang bisa diperoleh dari situs ini menjadikan situs ini cocok menjadi bahan referensi untuk menganalisis pasar.

Hal ini tentunya akan sangat bermanfaat untuk para trader. Kesempatan untuk mendapatkan profit yang lebih tinggi setelah menganalisis pasar lebih besar

Namun bagi para pengunda android, tidak perlu khawatir lagi, karena situs investing.com sudah tersedia dalam berntuk aplikasi yang sangat efektif dan efisien untuk dibawa kemana saja.

Dengan demikian aplikasi ini akan menunjang kegiatan trading forex yang Anda jalankan.

4. Fx Street

Hampir sama dengan investing.com, Fx Street menyediakan berbagai berita ekonomi terupdate dan analisis para ahli ekonomi tentang pergerakan harga mata uang tertentu dan untuk mengetahui kondisi eknomi sebuah negara.

Aplikasi Fx Street ini juga menjadi salah satu acuan berita dalam forexfactory.com. Jadi tidak perlu diragukan lagi kualitas berita dan analisis yang diberikan oleh aplikasi ini.

Aplikasi ini juga menjadi salah satu alternative jika Anda kurang puas dengan aplikasi investing.com.

5. Forex Diary

Selanjutnya adalah aplikasi forex diary, bagi yang selalu mencatat kegiatan tranding aplikasi ini sangat cocok untuk trader.

Meskipun aplikasi ini berbayar, namun masih dapat menggunakannya karena harganya yang terjangkau. Juga dapat mencoba aplikasi ini di versi demo.

Aplikasi ini dapat melatih Anda untuk selalu disiplin saat menerapkan sistem trading untuk pengendalian resiko dan pengaturan target profit.

Dengan aplikasi ini trader akan dimudahkan untuk melihat perkembangan sistem trading sebagai bahan evaluasi.

Demikian beberapa rekomendasi Aplikasi forex di Android, semoga dapat membantu Anda untuk memantau pergerakan ekonomi trading forex dengan mudah serta efektif untuk dilakukan kapanpun dan dimanapun. Semoga membantu.